Okebaik- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Ternate, Rizal Marsaoly memastikan rasionalisasi anggaran yang tertuang dalam instruksi presiden Nomor 1 Tahun 2025, tidak mempengaruhi program yang sudah disiapkan Pemkot Ternate.

Ia mengaku, berdasaran hasil koordinasi dengan BPKAD, bahwa angggaran yang harus dirasionalisasikan mencapai Rp4 miliar yang bersumber dari dana transfer pusat.

“Rasionalisasi anggaran sebesar ini masih aman dan tidak mengganggu program-program yang sudah disipakan kepala daerah,” ungkap Rizal Marsaoly.

Meski demikan, Rizal mengatakan, rasionalisasi anggaran ini akan disesuaikan dengan program yang sudah disiapkan kepala daerah.

“Jadi tidak mengganggu karena program atau kegiatan yang ada bisa disuport dari Pendapatan Asli Daerah (PAD), jadi aman,” ucap RM, sapaan akrab orang nomor tiga di lingkup Pemkot Ternate ini.

Untuk program atau kegiatan yang dirasionalisasi, lanjut Rizal, akan dirapatkan diinternal TAPD, kemudian dikoordinasikan ke Banggar DPRD Kota Ternate. ***