Okebaik- Calon Gubernur Maluku Utara, Benny Laos kembali mendaftar ke Partai Amanat Nasional (PAN). Pendaftaran ini diwakili Juru Bicara Benny Laos, Faisal Opo Anwar.

Kedatangan Opo disambut oleh para pengurus Dewan Pimpinan Wilayah PAN Maluku Utara. Dalam pernyataan persnya di hadapan pengurus DPW PAN Malut, Opo menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada segenap pengurus dan kader PAN Maluku Utara.

“Saya mewakili Pak Benny Laos, datang di kantor DPW PAN ini untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon gubernur Maluku Utara,” ucap Opo seraya menyampaikan salam dari Benny Laos untuk keluarga besar PAN Maluku Utara.

Menurut Opo, sebagai partai yang lahir di masa reformasi, PAN memiliki ciri khas tersendiri sebagai partai modern, yang membuka diri bagi siapa saja.

“Itu yang membuat PAN agak berbeda, dengan partai yang lain,” ungkapnya.

Setelah pengambilan formulir ini, PAN mengagendakan pengembalian formulirnya di tanggal 2 Mei 2024.

“Kami di tim internal akan mengisi berkas yang telah saya terima dan mengembalikannya sesuai waktu yang telah ditentukan, ucap Opo.

Opo memastikan, warga Maluku Utara pasti punya harapan ketika dipemimpin seorang seperti Benny Laos yang sudah terbukti kinerjanya saat memimpin Morotai.

“Pak BL sudah terbukti waktu jadi Bupati Pulau Morotai. Pembangunan di Morotai maju begitu pesaat,” ***

Oke Baik
Editor