Okebaik- Posisi M. Tauhid Soleman sebagai incumbent dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwako) Ternate, Provinsi Maluku Utara (Malut) November 2024 mendatang, nampaknya masih kuat.
Ini juga yang membuat sejumlah partai besar dengan perolehan kursi terbanyak di DPRD Kota Ternate, melirik M. Tauhid Soleman yang saat ini masih aktif sebagai Wali Kota Ternate.
Sebelumnya, nama wali kota yang memulai karir birokrasinya sebagai Lurah Gamalama itu, termasuk salah satu nama yang diajukan DPD Partai Golkar Maluku Utara ke DPP Partai Golkar sebagai Calon Wali Kota Ternate di Pilkada 2024.
Terbaru, nama Tauhid Soleman sebagai petahana dalam Pilwako Ternate juga diingikan DPD Partai Gerindra Kota Ternate. Sejumlah pengurus Partai Gerindra optimis Tauhid Soleman masih akan memenangkan Pilwako Ternate.
Menanggapi itu, Ketua DPD Partai Gerindra Malut, Syahril Taher mengaku partai bentukan Prabowo Subianto ini terbuka untuk siapa saja, termasuk Tauhid Soleman.
“Prinsipnya Partai Gerindra terbuka untuk semua calon, termasuk Pak Tauhid Soleman,” ucap Syahril usai acara syukuran atas terpilihnya Prabowo Subianto sebagai Presiden RI yang dilakukan di Kantor DPW Partai Gerindra Malut, Senin (1/04/2024).
Anggota DPRD Provinsi Maluku Utara ini mengatakan, sesuai instruksi DPP Partai Gerindra, bahwa di momentum Pilkada serentak 2024, Partai Gerindra memprioritaskan kadernya untuk maju, entah sebagai kepala daerah atau wakil kepala daerah.
“Untuk Kota Ternate pun sama, perintah DPP kita prioritaskan kader untuk maju sebagai Wali Kota atau Wakil Wali kota,” ungkapnya.
Meski demikan, Syahril tidak menepis kemungkikan Partai Gerindra akan bersama-sama memenangkan M. Tauhid Soleman untuk periode ke dua di Pilwako Ternate 2024.
“Semua tergantung pak wali mau sama-sama dengan Partai Gerindra atau tidak. Kalau sama-sama, berarti kita siap,” kata Syahril.
“Partai Gerindra siaplah berkolasi dengan Partai NasDem untuk mendorong Pak Tauhid sebagai Wali Kota,” sambung Syahril.
Menurutnya, Partai Gerindra dengan 4 kursi di DPRD Kota Ternate, tentu punya peluang mengusung kadernya berdampingan dengan M. Tauhid Soleman di Pilwako Ternate 2024.
“Seperti yang saya bilang tadi. Kalau mau, kita bersama-sama. Semuanya ada di tangan pak wali,” tandasnya.
Sementara M. Tauhid Soleman kepada sejumlah awak media menanggapi santai sinyal koalisi yang dikirim Partai Gerindra.
“Kita ikuti alurnya. Seperti pak Ketua bilang tadi, semua ada prosesnya,” singkat Tauhid Soleman. ***
Tinggalkan Balasan