Okebaik- Bantuan untuk warga terdampak banjir bandang di Kelurahan Rua, Kecamatan Pulau Ternate, Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara (Malut), terus berdatangan.

Bantuan kali ini datang dari Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kota Ternate. Bantuan untuk warga terdampak banjir bandang yang saat ini berada di lokasi pengungsian itu, diserahkan langsung Kepala DKP Kota Ternate, Faisal Harun Dano Husein.

Faisal kepada sejumlah awak media mengaku, bantuan ini merupakan bentuk kepedulian keluarga besar DKP Kota Ternate terhadap korban bencana banjir yang terjadi di Kelurahan Rua.

“Atas nama Kantor DKP Kota Ternate, kami turut prihatin dengan musibah banjir yang melanda Warga Rua. Semoga bantuan dari keluarga besar DKP Kota Ternate ini, dapat sedikit meringankan beban saudara-saudar kita yang terkena musibah,” ungkap Faisal Harun Dano Husein. (tr01)

Oke Baik
Editor