Okebaik- Sekretaris Daerah Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara, Rizal Marsaoly ditunjuk sebagai Pelaksanaan Harian (Plh) Wali Kota Ternate.

Penunjukkan RM, sapaan akrab Rizal Marsaoly untuk menggantikan sementara M. Tauhid Soleman, kurang lebih selama dua pekan di bulan Agustus 2024.

RM ditunjuk menjadi Plh Wali Kota Ternate, lantaran M. Tauhid Soleman sedang mengambil cuti untuk menunaikan ibadah umrah di Tanah Suci Mekkah, Arab Saudi.

Izin cuti keluar negeri wali kota itu sudah disetujui Kemendagri dengan nomor persetujuan 857/1103.e/SJ.

Meski begitu, penyelenggaraan pemerintahan di Kota Ternate harus tetap berjalan. Pelaksana tugas sehari-hari didelegasikan kepada pejabat sesuai peraturan perundang-undangan.

“Sebagaimana surat dari Kemendagri, Pak Wali Kota mulai cuti tanggal 2 sampai 15 Agustus 2024,” kata Kepala Bagian Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Setda  Kota Ternate, Agus Fian Jambak, Kamis (01/08/2024)

Agus mengatakan, Sekretaris Daerah Kota Ternate, Rizal Marsaoly, akan ditunjuk sebagai pelaksana harian (Plh) wali kota selama dua pekan.

“Jadi Pak Rizal Marsaoly yang menggantikan wali kota,” pungkasnya. ***

Oke Baik
Editor