Okebaik- Seluruh siswa di Halmahera Tengah, Provinsi Maluku Utara (Malut) menerima bantuan pakaian seragam gratis.
Bantuan seragam sekolah ini merupakan program prioritas Pj Bupati Halmahera Tengah, Ikram M. Sangadji (IMS) untuk sarana dan prasarana dibidang pendidikan.
Jumlah siswa yang menerima bantuan seragam ini sebanyak 14.193. Jumlah ini, diantaranya PAUD sebanyak 3000 siswa, SD sebanyak 4.458 siswa, SMP sebanyak 3.778 siswa dan SMA/Sederajat sebanyak 2.957 siswa.
Kepala Dinas Pendidikan Halmahera Tengah, Ridwan Salidin kepada Okebaik.id mengatakan, untuk bantuan seragam gratis ini dimulai dari Sekolah PAUD sampai dengan Sekolah Menengah Atas (SMA) Sederajat yang ada di Halmahera Tengah.
Masing-masing siswa, kata dia, akan menerima pakaian seragam sebanyak tiga pasang, yakni seragam nasional, olahraga dan batik.
“Jadi per siswa mendapatkan seragam gratis sebanyak 3 pasang,” katanya.
Bantuan ini, lanjutnya, sebagian sudah didistribusi ke sekolah dan lainnya akan menyusul. Ditargetkan diakhir Desember semua sudah terdistribusi sebagaimana harapan Bupati.
Menurutnya, sesuai perintah Bupati Halteng bahwa dengan bantuan tiga pasang seragam siswa ini, maka sekola tidak lagi diizinkan untuk menggunakan Dana BOS untuk pengadaan seragam siswa.
“Perintah pak Bupati itu, BOS tidak ada lagi belanja seragam,” tegasnya.
Ridwan menyampaikan, harapan IMS agar supaya kedepan pendidikan di Halmahera Tengah lebih baik dan berkembang.
“Semoga ini memotivasi agar supaya bisa berkembang lebih baik lagi,” harapnya. (ren)
Tinggalkan Balasan